Saturday, January 9, 2016

Mengenal Ciri-ciri dan Manfaat Tanaman Jambu Biji

Omnur.com - Mengenal Ciri-ciri dan Manfaat Tanaman Jambu Biji. Dikenal dengan nama ilmiah Psidium Guajava , jambu biji ini merupakan jenis dari tanaman buah-buahan yang memiliki nilai ekonomi yang lumayan tinggi. Biasanya jambu biji ini dapat di makan secara langsung dan juga dapat digunakan sebagai tanaman obat.

Mengenal Ciri-ciri dan Manfaat Tanaman Jambu Biji
Mengenal Ciri-ciri dan Manfaat Tanaman Jambu Biji

Semua yang ada pada tanaman jambu biji ini sangat bermanfaat, diantaranya kayunya dapat dimanfaatkan untuk di jadikan alat rumah tangga ataupun kebutuhan rumah tangga, sedangkan daunnya dapat di manfaatkan untuk pewarna hitam pada tekstil dan buahnya memiliki manfaat yang luar biasa.

Tanaman jambu biji dapat tumbuh dengan subur pada wilayah di dataran rendah memiliki tempat yang terbuka. Ada beberapa cara untuk menanam jambu biji ini, yaitu dengan bijinya dan juga dengan mencangkoknya.

Ciri-ciri tanaman jambu biji ini adalah :

- Tanaman yang memiliki tinggi sekitar 5 – 6 meter.

- Pada bagian batangnya memiliki banyak cabang dan pada permukaan kulitnya licin.

- Bentuk daunnya bulat dan warnanya agak kusam, dan pada daun terlihat urat-urat yang daunnya.

- Bunga akan tumbuh pada ujung-ujung daun dan warnanya putih.

- Buahnya berbentuk agak lonjong dan dalamnya berisi banyak sekali bijinya.

Manfaat tanaman jambu biji ini yaitu :

Jambu biji dapat digunakan untuk mengobati penyakit diare atau mencret, caranya :

Siapkan daun jambu biji sekitar 10 helai, lalu di cuci dan di tumbuk halus. Setelah daun tersebut halus, tambahkan sedikit air dan juga garam. Peraslah daun tersebut, kemudian airnya di minum 2 kali sehari sampai diare anda dapat sembuh.

Demikian Mengenal Ciri-ciri dan Manfaat Tanaman Jambu Biji yang memiliki banyak sekali manfaat yang sangat baik untuk kehidupan kita sehari-hari  yang akan menjadikan inspirasi hidup sehat bagi kita semua. Adapun beberapa manfaat tanaman lainnya seperti Kayu Manis, serta tanaman yang dapat di gunakan untuk kesehatan juga dapat bermanfaat untuk kehidupan sehari-hari dan juga dapat memberikan inspirasi hidup bagi banyak orang dan juga diri sendiri.

Related Posts

Mengenal Ciri-ciri dan Manfaat Tanaman Jambu Biji
4/ 5
Oleh

4 komentar

5/02/2015 delete

Enak benar ya para pecinta buah jambu biji yang banyak manfaatnya, sudah segar sehat pula. Makasih ya mas sharingnya. :D

Reply
avatar
5/02/2015 delete

saya dulu punya Jambu Biji tapi yang Bangkok itu kang, yg buahnya gede, tapi udah dipangkas sama Bapak xixixii... jdi gak punya sekarang mah

Reply
avatar
5/02/2015 delete

mengkonsumsi jambu biji,menghindarkan badan dari serangan demam

Reply
avatar
5/02/2015 delete

iya bener jambu memang sangat bagus untuk kesehatan ,,,,,

Reply
avatar